Adaptif Pada Perubahan
Latar belakang pendidikan hukum tidak menghalangi perempuan ini untuk terjun ke industri ritel. Hingga saat ini, perempuan yang bernama Bianca Febriani tersebut sudah berkarier di industri ritel, tepatnya bagian marketing selama lebih dari 15 tahun. Ia sudah mengalami dunia marketing yang terus berevolusi.
Menurutnya, industri ritel dan divisi marketing ini sangat dinamis. Dulu, pekerjaannya adalah memasang iklan di media cetak dan kanal offline lainnya. Dengan adanya perkembangan teknologi yang begitu cepat, strategi pemasaran pun ikut berubah. Itulah mengapa Bianca sangat menekuni pekerjaannya. Banyak sekali hal yang bisa ia pelajari.
Untuk bisa terus berkembang dalam karier yang ia jalani, Bianca mengungkap bahwa ia harus selalu bisa menerima perubahan dan mengikutinya karena perubahan selalu ada, termasuk di dunia marketing. Kalau ia tidak mengerti, ia akan berupaya untuk belajar, baik itu mengenai ilmu baru hingga tren-tren masa kini.
KUTIPAN:
Ketika pandemi akhirnya melanda Indonesia, kami sudah siap dan le
MarketeersMAX
Anda harus berlangganan lebih dulu untuk mengakses semua konten premium ini. Apabila Anda sudah berlangganan, silakan klik tombol Login.
Bianca Febriani
GM Marketing Kanmo Fashion