EV BYD dan Perjalanan  Masa Depan
Ilustrasi: Marketeers/Madeline
BYD

EV BYD dan Perjalanan Masa Depan

Dalam beberapa tahun belakangan, kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) menjadi tren utama dalam menciptakan mobilitas berkelanjutan. Di segmen ini, BYD menjadi salah satu pemain utama yang menarik perhatian masyarakat Indonesia.

OlehDyandramitha Alessandrina

Di pasar electric vehicle (EV) di Indonesia, salah satu merek yang sukses menempatkan dirinya sebagai pemimpin di industri ini adalah BYD, merek asal Cina yang punya mimpi besar lewat semangat "Build Your Dreams". Perjalananya "membangun mimpi" diawali pada tahun 1994, saat perusahaan merintis lewat perannya sebagai produsen baterai.

BYD awalnya berkolaborasi dengan merek ponsel ternama, seperti Motorola dan Nokia. Kemudian, perusahaan mulai merambah industri otomotif pada tahun 2003 dengan memperkenalkan mobil konsep pertamanya pada tahun 2004, dan meluncurkan model produksi pertamanya, BYD F3, pada tahun 2005.

Langkah besar BYD dalam industri kendaraan listrik terjadi pada tahun 2008, ketika meluncurkan mobil plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) pertamanya. Keberhasilan ini menarik perhatian investor besar, seperti Warren Buffet, yang kemudian mendukung ekspansi perusahaan.

Sejak saat itu, BYD terus mengembangkan teknologi kendaraan listrik. Bahkan, perusahaan juga mengembangkan bisnis di sektor energi terbarukan, elektronik, dan transportasi rel, termasuk peluncuran sistem transportasi SkyRail pa

0

MarketeersMAX

Anda harus berlangganan lebih dulu untuk mengakses semua konten premium ini. Apabila Anda sudah berlangganan, silakan klik tombol Login.