Up Selling
Upselling merupakan teknik yang dapat Anda gunakan untuk meyakinkan pelanggan agar membeli barang yang lebih mahal. Dengan menerapkan strategi ini dengan efektif, Anda tidak hanya dapat memenuhi kebutuhan pelanggan dengan lebih baik, tetapi juga meningkatkan penjualan perusahaan.
Untuk melakukan teknik ini, pastikan untuk menyediakan pilihan yang relevan dengan produk atau layanan yang sedang dibeli oleh pelanggan. Misalnya, jika seorang pelanggan membeli smart TV, tawarkan pilihan untuk meningkatkan ke smart TV terbaru yang memiliki fiturfitur tambahan dan premium yang mungkin menarik bagi mereka.
Berikan juga penjelasan yang komprehensif tentang manfaat tambahan yang mereka dapatkan dengan memilih produk atau layanan yang lebih mahal. Boleh dibilang, ini wujud sederhana ungkapan ada harga ada rupa.
MarketeersMAX
Anda harus berlangganan lebih dulu untuk mengakses semua konten premium ini. Apabila Anda sudah berlangganan, silakan klik tombol Login.